Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Waspada! Puncak Musim Hujan Terjadi Dua Kali, BMKG Ingatkan Daerah Rawan Banjir

Foto : ANTARA/Norjani Aseran

Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Haji Asan Sampit, Mulyono Leonardo menjelaskan prakiraan cuaca di Kotawaringin Timur.

A   A   A   Pengaturan Font

SAMPIT - BMKG mengingatkan pemerintah dan masyarakat di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah mewaspadai potensi banjir lebih parah pada puncak musim hujan yang diprakirakan terjadi dua kali yakni Desember 2022 dan April 2023.

"Kami memprakirakan puncak musim hujan akan terjadi dalam dua fase yakni pada Desember dan April. Masyarakat di wilayah rawan banjir, diminta lebih waspada," kata Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Haji Asan Sampit, Mulyono Leonardo di Sampit, Selasa (18/10).

Mulyono menjelaskan, sejak awal September lalu Kotawaringin Timur telah memasuki musim penghujan. Dampaknya, dalam sebulan terakhir hingga saat ini banyak desa, khususnya di wilayah utara yang terendam banjir.

Masyarakat diimbau untuk terus waspada karena intensitas hujan cukup tinggi. Berdasarkan prakiraan BMKG, musim penghujan periode ini akan terjadi hingga lebih dari enam bulan ke depan.

Berdasarkan kondisi atmosfer yang ada, saat ini tengah berada pada masa fenomena cuaca La Nina. Dalam kondisi ini memang berpotensi terjadi penambahan curah hujan sehingga harus diwaspadai.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top