
Toko Swalayan Nontunai Mulai Dibuka di Tokyo
Foto: IstimewaTOKYO - Sebuah toko swalayan baru dibuka di Tokyo dengan layanan nontunai yang lebih mutakhir. Toko swalayan tersebut menggunakan teknologi yang bisa membuat konsumen terhindar dari kasir dan antrean panjang yang menyertainya.
Peritel terkemuka Daiei dan perusahaan teknologi informasi NTT Data meluncurkan toko walk through atau langsung jalan di dalam bangunan NTT Data.
"Konsumen masuk ke toko tersebut dengan menunjukkan kode QR di ponselnya. Mereka bisa mengambil barang yang mereka ingin beli dan keluar tanpa membayar," lapor kantor berita NHK pada Senin (6/9).
"Jumlah pembelanjaannya secara otomatis akan masuk ke dalam tagihan kartu kredit,: imbuh kantor berita dari Jepang itu.
Toko ini dilengkapi dengan 32 kamera dan sensor beban di rak-raknya guna mendeteksi barang-barang yang diambil konsumen.
Kabarnya NTT Data ingin memperluas layanan ini ke sejumlah tempat seperti apartemen, kantin kantor atau pabrik, jika segalanya berjalan sesuai rencana. NHK/I-1
Berita Trending
- 1 Polresta Pontianak siapkan 7 posko pengamanan Idul Fitri
- 2 Pemko Pekanbaru Tetap Pantau Kebutuhan Warga Terdampak Banjir
- 3 Produktivitas RI 10 Persen di Bawah Rata-Rata Negara ASEAN
- 4 RPP Keamanan Pangan Digodok, Bapanas Siap Dukung Prosesnya
- 5 BEI Catat Ada 25 Perusahaan Beraset Besar Antre IPO di Pasar Modal, Apa Saja?
Berita Terkini
-
Ketua Umum Dharma Pertiwi Berikan Pengarahan kepada Wara Lanud Sultan Hasanuddin dan Wilayah Makassar
-
Wali Kota Surabaya Menyiapkan Rotasi Jabatan Pejabat Struktural
-
Parah Benar, Bankir Bawa Lari Uang Nasabah untuk Judi
-
Danlanud Sultan Hasanuddin Gelar Anjangsana kepada Ketua PPAU Cabang 50 Makassar Menyambut HUT Ke-79 TNI AU
-
Anggota DPR Meminta Haji Tak Dibatasi Usia, tapi Mempertimbangkan Kesehatan