Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Infrastruktur Kereta

Thailand Segera Rampungkan Jalur Bangkok-Beijing

Foto : AFP/Jack TAYLOR

Jalur Kereta Cepat | Foto udara memperlihatkan proyek pembangunan jalur kereta cepat Bangkok-Nong Khai di Provinsi Nakhon Ratchasima yang telah rampung pada Maret 2023 lalu. Jika telah rampung seluruhnya, jalur kereta ini akan menghubungkan Thailand-Laos-Tiongkok.

A   A   A   Pengaturan Font

BANGKOK - Perjalanan kereta antara Bangkok dan Beijing akan semakin dekat seiring dengan persiapan Thailand untuk memperluas jaringan transportasi keretanya.

Menurut keterangan dari jawatan kereta Thailand, State Railway of Thailand, pada Kamis (14/6) menyatakan bahwa jalur kereta baru ini akan segera menjalankan layanan uji coba antara Bangkok dan ibu kota Laos, Vientiane, antara 13 dan 14 Juli mendatang.

"Ketika sudah mulai beroperasi, jalur kereta baru ini akan meningkatkan transportasi antara kedua negara dan Tiongkok," kata pejabat State Railway of Thailand, Ekarat Sriarayanphong.

Peluncuran koneksi jalur kereta Thailand-Laos berarti perjalanan dengan kereta dari Bangkok ke ibu kota Tiongkok pun dapat dilakukan. Perjalanan ini akan dilakukan melalui pemberhentian di Vientiane dan Kota Kunming di Tiongkok selatan, di mana terdapat layanan semi-kecepatan tinggi terpisah ke Beijing.

Perjalanan sekitar 3.218 kilometer ditambah jarak dengan daerah pegunungan, akan memakan waktu hampir satu hari penuh. Waktu tempuh ini memang masih cukup lama jika dibandingkan dengan melakukan penerbangan non-stop yang waktu tempuhnya hanya lima jam saja.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top