Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Teknologi Satelit Optik Tangani Pencemaran Laut dari Angkasa

Foto : The Conversation/Shutterstock/Nmedia

Ilustrasi satelit.

A   A   A   Pengaturan Font

Sebuah kamera umumnya memiliki tiga buah kanal sensor yaitu kanal merah, hijau dan biru. Masing-masing kanal tersebut akan merekam informasi pantulan cahaya yang bersumber dari matahari atau sumber cahaya lainnya yang masuk ke dalam kanal sensor sesuai dengan panjang gelombangnya.

Satelit optik juga memiliki kanal-kanal yang merekam informasi pantulan cahaya seperti halnya kamera. Hanya saja, jumlahnya lebih banyak dan tidak terbatas pada cahaya yang tampak atau visible light. Jumlah dan area sensor kanal ditentukan oleh tujuan dari dibuatnya satelit dan objek yang ingin diamati. Hal ini dikarenakan masing-masing objek memiliki karakteristik masing-masing, tergantung gelombang yang diserap atau dipantulkan. Karakter ini disebut juga dengan spectral signature atau variasi pancaran suatu bahan terhadap panjang gelombang.

Gambar di atas menunjukkan bahwa pola minyak berbeda dengan air laut.

Pencemar laut memang memiliki karakteristik khas yang dapat membuatnya terpisah dari keadaan air laut yang bersih. Hal ini terjadi karena objek pencemar tidak menyerap beberapa gelombang cahaya tertentu.

Objek apung seperti microplastic dan microalgae, misalnya, dapat terlihat seperti pola bergaris putih atau warna hijau yang berbeda dengan warna air laut yang biasanya biru dalam citra satelit.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top