Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sukses Bangun Brand dan Reputasi, Puluhan Perusahaan Raih Penghargaan

Foto : istimewa

Salah satu perusahaan yang meraih penghargaan dari Majalah SWA karena berhasil membangun brand dan menjaga reputasinya.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Puluhan perusahaan mendapat penghargaan karena berhasil membangun brand dan menjaga reputasinya sehingga mendapatkan persepsi positif dari masyarakat.

Pimpinan majalah bisnis SWA dan Business Digest Kusnan M. Djawahir mengatakan, branding merupakan hal yang sangat penting di era digitalisasi. Saat ini, dunia bergerak cepat namun branding tetap krusial.

"Untuk kali pertama, Majalah SWA dan Business Digest juga memberikan penghargaan kepada perusahaan-perusahaan yang mampu membangun dan menjaga reputasi perusahaan mereka sehingga mendapatkan persepsi yang positif di masyarakat melalui Indonesia Most Reputable Companies Award 2023," kata Kusnan dalam keterangan tertulisnya, Selasa (19/9).

Salah satu perusahaan yang meraih penghargaan tersebut adalah PT Telkomsel. GM External Corporate Communication Telkomsel Aldin Hasyim mengatakan, Telkomsel memerlukan waktu panjang dalam membangun reputasi perusahaan dari perusahaan telekomunikasi menjadi perusahaan digital telko.

"Perjalanan menjadi perusahaan digital telko itu sebenarnya diawali dengan mimpi Telkom untuk bisa mempunyai produk seperti Youtube, Netflix atau Spotify. Namun itu bukan hal yang mudah karena tidak gampang dan apabila sudah dibuat apakah laku di pasar," ungkap Aldin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top