SPE Solution Akan Pamerkan Teknologi Unggulan untuk UMKM
Seorang anggota tim SPE Solution sedang menerangkan berbagai produk dari pada sebuah pameran. Di acara Tech in Asia Conference 2024 pada 23-24 Oktober 2024 di Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, perusahaan ini akan memamerkan berbagai produk unggulan
Foto: istimewaJAKARTA – SPE Solution akan hadir sebagai sponsor di acara Tech in Asia Conference 2024 pada 23-24 Oktober 2024 di Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta. Acara ini merupakan salah satu konferensi teknologi terkemuka di Asia yang mempertemukan pemimpin industri, pelaku startup, investor, dan para profesional untuk berbagi wawasan, ide, dan inovasi terbaru dalam ekosistem teknologi.
"Kehadiran kami pada acara ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk dapat memberi akses kepada bisnis tak terkecuali UMKM akan solusi layanan digital yang dapat diintegrasikan dengan mudah serta tidak membebankan biaya yang mahal bagi pelaku bisnis,” ujar Chief Business Officer SPE Solution, Rico L. Simarmata, melalui siaran pers pada Rabu (13/11).
Ia percaya bahwa di era digital, teknologi memainkan peran penting dalam membantu bisnis tumbuh dan beradaptasi dengan kebutuhan pasar yang terus berubah. Maka dari itu setiap pelaku bisnis berhak atas akses digitalisasi yang merata.
Sebagai perusahaan yang berkomitmen untuk mendorong transformasi digital, SPE Solution mengambil kesempatan ini untuk memperkenalkan produk-produk unggulannya, Specva, Qrisan, Cring dan Vena. Keempatnya dirancang untuk menghadirkan solusi layanan digital bagi bisnis dan mendukung pertumbuhan ekosistem digital di Indonesia.
“Dengan berbagai layanan yang ditawarkan, SPE Solution berupaya untuk membantu perusahaan dalam meningkatkan efisiensi operasional serta mengoptimalkan proses keuangan melalui solusi teknologi yang terintegrasi,” paparnya.
Pada acara yang menghadirkan ratusan perusahaan teknologi baik lokal maupun internasional ini, SPE Solution juga berkesempatan menampilkan demonstrasi produk Vena Supply Chain Indonesia pada demo stage yang dibawakan oleh Product Lead SPE Solution, Andy Mahendra Giriseno.
"Pemerataan akses terhadap teknologi digital menjadi fokus kami dalam pengembangan produk. Melalui VENA, kami berkomitmen untuk menyediakan produk B2B marketplace berbasis supply chain management yang dapat membantu bisnis menemukan supplier dan buyer dengan mudah dalam satu platform. Harapannya, solusi yang kami tawarkan dapat menjadi problem solver bagi pelaku bisnis yang membutuhkan efisiensi operasional sehingga bisnis dapat berkembang lebih optimal," ujar Andy.
Vena Supply Chain Indonesia ditargetkan akan melakukan grand launching pada awal tahun 2025 mendatang. Produk ini merupakan salah satu produk B2B Marketplace terbaru dari SPE Solution yang mencakup layanan manajemen rantai pasokan (supply chain management) dengan keunggulannya yakni memberi akses bagi bisnis untuk menemukan penjual (supplier) dan pembeli (buyer) dengan mudah.
“Produk Vena menyediakan layanan- layanan yang komprehensif seperti, manajemen distribusi, manajemen persediaan, manajemen pengiriman, manajemen pesanan dan pembayaran yang real-time, hingga laporan transaksi dalam satu portal yang seamless sehingga memungkinkan bisnis untuk beroperasi dengan lebih efisien,” ungkapnya.
Melalui keberagaman solusi yang ditawarkan, SPE Solution berkomitmen untuk terus mengambil peran dalam pengembangan industri teknologi di Indonesia. Kedepannya SPE Solution akan terus berupaya memperluas jangkauannya sehingga dapat membantu bisnis dalam berbagai sektor. Dengan semangat inovasi dan kolaborasi, SPE Solution siap memberi dampak positif bagi ekosistem digital di Indonesia.
Berita Trending
- 1 Amunisi Sehat, Khofifah-Emil Dapat Dukungan Nakes Muda Jatim!
- 2 Empat Paslon Adu Ide dan Pemikiran pada Debat Perdana Pilgub Jabar
- 3 Banjir Dukungan, PDIP Surakarta Targetkan Kemenangan 70 Persen pada Pilkada 2024
- 4 Rem Blong Truk Bermuatan Berat Diduga Picu Tabrakan Beruntun di Cipularang
- 5 Pemkab Bekasi Diminta Gunakan Potensi Daerah
Berita Terkini
- Jangan Coba-coba Berjudi, TNI Kerahkan Satuan Sibernya untuk Cek Prajurit Terlibat Judi Online
- Jenderal Bintang Dua Ini Peringatkan Tak Ada Ampun Bagi Prajurit yang Terlibat Judi Online
- Ini Pesan Mengagetkan dari Pemain Belanda Tijjani Reijnders untuk Sang Adik yang Bermain di Timnas Indonesia Eliano Reinjders
- Keren, Kemenhub Kembangkan Teknologi Ini untuk Bisa Mitigasi Kecelakaan di Jalan Raya
- Marselino Tegaskan Timnas Indonesia Harus Bermain dengan Percaya Diri saat Lawan Jepang