Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Kamis, 13 Mar 2025, 23:08 WIB

Siapa Shafira Ika, Wanita Cantik yang Banyak Diminati Klub-klub Asia dan Eropa?

Pemain timnas putri Indonesia Shafira Ika saat ditemui awak media setelah mengikuti jumpa pers kerja sama antara Free Fire dengan PSSI di Komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (13/3).

Foto: (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

JAKARTA - Pemain timnas putri Indonesia Shafira Ika mengaku sedang diminati klub-klub dari Asia dan Eropa, namun dia enggan menyebutkan nama klub yang meminatinya itu.

"Sudah ada beberapa. Ada dari Asia, sama Eropa juga," kata Shafira kepada wartawan di Komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (13/3).

Shafira juga enggan terburu-buru memutuskan di mana dirinya nanti berlabuh karena masih ingin fokus membela timnas Indonesia yang sedang memasuki jadwal padat untuk mempersiapkan diri menatap ASEAN Women's Championship pada Juni.

"Pertama karena kita masih banyak schedule tim nasional juga sih, itu dulu yang aku mau fokusin," kata dia.

Ketika disinggung apakah dia akan memutuskannya setelah ASEAN Women's Championship berakhir, dia tak menutup kemungkinan melakukan skenario itu.

Shafira juga mengungkapkan mendapatkan tawaran bermain bersama klub dalam negeri. Tawaran ini datang tahun lalu, namun hingga kini belum ada komunikasi lebih lanjut setelah  Liga 1 Putri dimundurkan menjadi 2027.

"Sudah ada sebenarnya dari tahun lalu, cuma kan tahu diundur liganya," ungkap dia.

Menanggapi mundurnya Liga 1 Putri dari 2026 ke 2027, Shafira menjawab, "Sebenarnya kita juga sebagai pemain butuh liga, tetapi pak Erick Thohir sendiri juga memfasilitasi kita dengan TC jangka panjang (di timnas), yang menurut saya juga sudah cukup bagus juga buat perkembangan sepak bola wanita di Indonesia".  Ant

Redaktur: -

Penulis: Opik

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.