Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sejarah 2 Februari: Kapal Feri MV Rabaul Queen Tenggelam, Ratusan Penumpang Tewas

Foto : ATSB

Korban selamat bencana kapal ferry Rabaul Queen tahun 2013.

A   A   A   Pengaturan Font

Tanggal 2 Februari 2012, menjadi hari yang akan selalu diingat oleh penumpang kapal feri MV Rabaul Queen yang kala itu membawa 300 hingga 350 orang. Pasalnya, kapal yang melakukan perjalanan dari Kimbe di pulau New Britain ke kota Lae, Papua Nugini, itu tenggelam tepat 11 tahun yang lalu.

Berdasarkan laporan New York Times, feri MV Rabaul Queen tenggelam sekitar 16 kilometer dari lepas pantai Finschhafen, Papua Nugini, antara pukul 05.00 dan 06.00 waktu setempat. Sebelum tenggelam, awak kapal sempat sinyal marabahaya yang diterima di Australia dan diteruskan ke otoritas maritim di Papua Nugini.

Meski MV Rabaul Queen memiliki kapasitas 300 penumpang, Nurur Rahman selaku koordinator penyelamatan Otoritas Keselamatan Maritim Nasional Papua Nugini mengaku tidak mengetahui berapa jumlah pasti penumpang yang ada di dalamnya.

Otoritas Keselamatan Maritim Australia meyakini MV Rabaul Queen membawa sebanyak 350 orang ketika insiden itu terjadi.

Akan tetapi, George Turme, yang merupakan salah satu saksi insiden nahas itu menyebutkan bahwa kapal itu bermuatan leih dari 500 orang yang membuat kondisi di atas kapal tidak kondusif. Sydney Morning Herald sendiri melaporkan para penumpang terpaksa berdesak-desakan di atas geladak.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top