Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sambut Pemilu, Romo Benny Ajak Masyarakat Menjadi Pemilih Cerdas

Foto : Istimewa

Benny mengajak agar semua elemen masyarakat tidak tinggal diam saat demokrasi dan nilai-nilai Pancasila ini dihancurkan di depan mata.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA -Paroki Sunter di Jakarta pada hari Sabtu (9/12), mengadakan Seminar Kebangsaan dengan tema "Ketika Cinta dan Politik Harus Memilih", dengan menghadirkan beberapa narasumber. Salah satu narasumbernya adalah Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Antonius Benny Susetyo.

Benny, sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa masyarakat perlu menjadi pemilih yang cerdas dan kritis, menjelang pemilihan umum yang akan dilaksanakan tahun 2024 mendatang.

"Menyongsong tahun 2024 mendatang, harus kita sadari bahwa kita harus menjadi pemilih yang cerdas; memilih yang cerdas akan menentukan masa depan bangsa," ujarnya.

Menurutnya, kecerdasan pemilih diperlukan untuk menjaga dan menyelamatkan demokrasi, yang akhir-akhir ini ternodai.

"Putusan MK Oktober lalu memberikan gambaran bahwa nilai-nilai etika demokrasi kita dinodai karena kepentingan seseorang ataupun kelompok. Ini hal yang jelas menyalahi. Sebagai pemilih yang cerdas, kita harus menyadari dan menjadi kritis akan hal ini," terusnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top