Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Persaingan Global I Pangan Masalah yang Paling Mendasar, Baru Setelah Itu Sandang dan Papan

RI Sulit Bersaing Jika Banyak "Stunting" dan IQ Rendah

Foto : Sumber: Global Hunger Indeks (GHI) - KJ/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

Organisasi PBB untuk bantuan kemanusiaan dan perkembangan kesejahteraan anak, UNICEF (United Nations International Children's Fund) pernah mengingatkan bahwa pandemi Covid-19 pada tahun pertama akan meningkatkan jumlah kasus stunting dan wasting (kelaparan) sebanyak 15 persen di seluruh dunia. Setiap satu persen penurunan produk domestik bruto (PDB) global akan meningkatkan jumlah anak stunting sebanyak 0,7 juta di seluruh dunia.

Wasting memang biasa terjadi sebagai akibat kedaruratan seperti bencana alam dan juga pandemi seperti sekarang ini yang menyebabkan pasokan makanan dan layanan kesehatan terganggu.

Terbukti Miskin

Sementara itu, Koordinator Nasional Koalisi Rakyat untuk Kedaulatan Perikanan (KRKP), Said Abdullah, mengatakan modal utama untuk bersaing dengan negara-negara lain adalah kecerdasan otak, bukan senjata dan industri. "Kalau bodoh, ya ditindas negara maju. Tidak usah bicara merdeka kalau kita akhirnya jadi bodoh dengan kesalahan kita, yaitu tidak ada perhatian terhadap asupan gizi anak Indonesia.

Untuk itu, perlu dibentuk Badan Pangan yang nanti akan menjadi kunci masa depan anak-anak Indonesia. Untuk apa dibangun banyak pusat perbelanjaan kalau rakyatnya kurang gizi.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top