Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
DISKONTO

Program Konversi Motor BBM ke Listrik Diperkuat

Foto : ANTARA FOTO/Agha Yuninda/wsj/tom
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian ESDM terus memperkuat program konversi 1.000 unit sepeda motor penggerak berbahan bakar minyak (BBM) ke listrik, sebagai salah satu upaya menuju net zero emission pada 2060, sekaligus mengurangi beban subsidi BBM yang harus ditanggung negara.

"Pada 2021, kita telah melakukan konversi 100 motor BBM ke listrik dan itu dilakukan dari motor-motor yang dimiliki Kementerian ESDM. Tahun ini, kita melangkah ke 1.000 unit. Pemerintah ingin memberi contoh kepada masyarakat agar tercipta pasar sepeda motor listrik," ujar Direktur Konservasi Energi Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian ESDM, Luh Nyoman Puspa Dewi, dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (21/7).

Untuk itu, Kementerian ESDM mengundang instansi terkait melakukan Rapat Koordinasi Pilot Project Program Konversi 1.000 Unit Sepeda Motor BBM ke listrik di Jakarta. Selain penandatangan komitmen bersama, rakor juga membahas berbagai tantangan serta solusi dalam mencapai target.

Saat ini, Kementerian ESDM sebagai katalisator program konversi telah bekerja sama dengan bengkel-bengkel Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk melakukan pelatihan konversi motor BBM ke listrik. Kerja sama dengan produsen komponen juga dilakukan untuk mendapatkan harga komponen yang ekonomis.

"Setidaknya 50 bengkel UKM telah dilatih untuk program konversi 1.000 unit motor tahun ini. Untuk mendapatkan nilai keekonomian komponen, Kementerian ESDM juga telah menjalin kerja sama dengan produsen komponen seperti PT Chengko Harapan Nusantara, PT Baja Elektrik Motor, dan PT Industri Battery Indonesia, dengan kerja sama ini diharapkan dapat melokalisasi komponen konversi dengan nilai keekonomian yang terjangkau," jelasnya.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top