Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Prabowo Minta Matematika Diajarkan di TK, Bagaimana Seharusnya?

Foto : ANTARA/Erafzon Saptiyulda AS

Ilustrasi - Guru dan murid TK Negeri Pembina Kecamatan Kubu, Kabupaten Kubu Raya, Kalbar, Jumat (13/10/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Pada usia TK, komunikasi merupakan salah satu kemampuan yang berkembang dengan pesat. Sayangnya, kemampuan komunikasi dan representasi dalam menjelaskan ide dan gagasan matematika masih belum menjadi perhatian serius di sekolah.

Padahal, kemampuan komunikasi matematis merupakan salah satu standar proses matematika yang ditetapkan baik dalam Kurikulum Merdeka maupun dalam standar internasional yang diterbitkan oleh National Council of Teachers of Mathematics (NCTM).

Mengekspresikan ide dan gagasan secara visual maupun menjelaskan secara verbal merupakan upaya yang dapat dilakukan untuk melatih kemampuan komunikasi dan bekerja sama anak. Dalam kaitannya dengan matematika, anak dapat menggunakan representasi gambar maupun objek untuk mengomunikasikan gagasannya, misalnya dalam menjelaskan karakteristik suatu benda, atau membandingkan bentuk dan ukuran dua buah benda.

Matematika untuk mendukung sains dan teknologi

Bercermin pada kurikulum matematika sekolah di Australia, Amerika Serikat (AS), atau Belanda, penyusunan standar dan kompetensi matematika anak pada jenjang TK merupakan bagian yang terintegrasi dan berkelanjutan dengan tingkat pendidikan dasar. Konsep keberlanjutan ini juga sudah menjadi perhatian dari Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dalam menyusun dokumen Panduan Capaian Pembelajaran Fase Fondasi, yang terbit tahun 2024.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top