Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Anggaran Negara -- Kemensos dan Pemda Perbaiki Data Penerima Bansos

Potensi Kerugian Penyaluran Bansos Capai Rp532 Miliar

Foto : istimewa

BANTUAN SOSIAL -- Menteri Sosial Tri Rismaharini dalam acara “Interoperabilitas Data Antar K/L untuk Akurasi Data Penerima Bantuan”, di Jakarta, Rabu (6/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Melalui penindaklayakan penerima bansos, kementerian sosial mampu menyelamatkan potensi kerugian negara dalam penyaluran bansos lebih dari 532 miliar per bulan.

JAKARTA - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengungkapkan potensi kerugian negara dalam penyaluran bantuan sosial (bansos) lebih dari 523 miliar rupiah per bulan. Meskipun demikian, dana tersebut dapat diselamatkan melalui penidaklayakan penerima bansos yang dilakukan bersama pemerintah daerah sebanyak 2.284.992 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

"Cukup banyak masyarakat yang merasa bahwa bansos tidak tepat sasaran. Yang miskin tidak dapat, yang kaya justru dapat," ujar Risma, dalam acara "Interoperabilitas Data Antar K/L untuk Akurasi Data Penerima Bantuan", di Jakarta, Rabu (6/9).

Risma menambahkan, pihaknya bersama pemerintah daerah juga telah berhasil memperbaiki 41.377.528 data dan menerima 21.072.271 data usulan baru. Sedangkan, yang sudah mendapatkan bansos sebanyak 15.294.921 jiwa.

"Sebanyak 493.137 penerima bansos yang gajinya diatas UMK, 23.879 ASN dan 13.369 data yang terdaftar pada Ditjen AHU, sudah dikembalikan ke daerah untuk diverifikasi ulang," tambahnya.

Pembaruan Data
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top