Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ramadan

Penuhi Tubuh dengan Nutrisi yang Tepat

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Penuhi kebutuhan kalori harian karena makan yang biasanya tiga kali sehari menjadi dua kali sehari. Mungkin mau dikurangi boleh saja tetapi jangan drastis. Mencakup komponen makanan yang terdiri dari karbohidrat, protein, lemak dan cukup serat serta cairan," kata Jovita.

Lagi, cukupi kebutuhan cairan dan zat besi saat sahur karena dapat membantu distribusi oksigen agar tetap terjaga selama berpuasa. Tubuh pun nanti akan terasa lebih bugar, tidak mudah lemas dan tidak mudah mengantuk. Jika ingin mengonsumsi makanan manis, pilih makanan manis yang berasal dari karbohidrat kompleks seperti sayur, buah dan umbi-umbian. gma/R-1

Jangan Abaikan Makan Sayur

Seringkali yang terlewatkan adalah pola konsumsi selama Ramadan, terutama mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. Padahal sayuran dan buah-buahan memiliki manfaat dan nutrisi yang baik untuk kesehatan.

Menurut Jovita, mengonsumsi sayuran juga bisa menjaga ketahanan tubuh selama berpuasa karena sayur mengandung serat yang berguna untuk menahan lapar.

"Banyak makan sayur dan buah karena mengandung serat sehingga saat berpuasa tidak dehidrasi dan kalau serat cukup, maka terpenuhi juga kebutuhan protein dan yang lainnya," kata Jovita.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top