Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Stok Pangan I Presiden Jokowi Diharapkan Membatalkan Rencana Impor Pangan

Penolakan Impor Beras Semakin Menguat

Foto : Sumber: BPS, Kementan – Litbang KJ/and - KJ/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

Penyerapan perlu dilakukan mengingat puncak panen diperkirakan akan berlangsung pada Maret ini hingga April mendatang atau berbeda pada 2020 yang masa puncak panen pada April-Mei.

"Realisasi pengadaan gabah/beras nasional sampai dengan 14 Maret 2021 sebesar 70.940 ton terdiri dari Cadangan Beras Pemerintah (CBP) 37.806 ton dan komersial 33.134 ton. Memasuki panen raya, target CBP bulan Maret-April 2021 sebesar 390.800 ton sehingga diharapkan stok CBP di akhir April sudah di atas 1 juta ton," kata Budi.

Menanggapi hal itu, Pakar Pertanian dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Jawa Timur, Surabaya, Ramdan Hidayat, mengatakan kalau Menko Perekonomian dan Menteri Perdagangan ngotot mengimpor beras di tengah gelombang penolakan, maka makin mengindikasikan para pencari rente bermain dan merambah ke pemerintahan.

"Kementan juga pemerintah, berarti Menko dan Mendag patut diduga dikuasai pemburu rente. Semestinya mereka koordinasi secara terbuka dulu," kata Ramdan.

Sementara itu, Pengamat Ekonomi dari Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia (AEPI), Salamudin Daeng, meminta Presiden Jokowi untuk tidak mudah terjebak oleh rayuan impor karena memukul petani yang berharap mendapatkan modal dari hasil penjualan gabah/berasnya untuk membiayai kehidupan dan musim tanam berikutnya. n SB/ers/E-9


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top