Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sektor Pariwisata

Pendaftar Sertifikasi CHSE 4.771 Pelaku Industri

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melaporkan jumlah pendaftar sertifikasi Cleanliness, Health, Safety, dan Environmental Sustainability (CHSE) mencapai 4.771 pelaku industri. Angka tersebut masih jauh dari target Kemenparekraf yakni sebanyak 8.000 pelaku industri.

"Karenanya, kami ingin menggandeng pihak swasta dan pentahelix agar targetnya lebih banyak lagi," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno dalam Weekly Press Briefing Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) secara daring di Jakarta, Senin (9/8).

Dia mengharapkan CHSE dapat diterapkan secara totalitas, sehingga ketika Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) selesai maka akan kembali normal dan aktivitas berjalan seperti sediakala.

Selain itu, Sandi membeberkan perkembangan informasi bahwa penanganan Covid-19 di Kemenparekraf turun di level 63 kasus aktif. Dalam arti, ujar dia, menurun dari puncaknya yang mencapai lebih dari 140 kasus aktif atau menurun 50 persen.

Kemenparekraf berupaya meredam penyebaran COVID-19 dengan menciptakan 22 sentra vaksinasi per 7 Agustus 2021. Sandi menyatakan bahwa sejak Februari 2021, pihaknya telah memvaksin lebih dari 160 ribu masyarakat dari pelaku parekraf.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top