Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemantau Iklim: Juni Tercatat sebagai Bulan Terpanas, Melampau Rekor 2023

Foto : Yahoo/Tiziana FABI

Menurut Layanan Perubahan Iklim Copernicus, setiap bulan sejak Juni 2023 telah melampaui rekor suhunya sendiri dalam rangkaian 13 bulan suhu panas global yang belum pernah terjadi sebelumnya.

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Bulan lalu merupakan bulan Juni terpanas yang pernah tercatat di seluruh dunia, mengakhiri setengah tahun penuh cuaca liar dan merusak, dari banjir hingga gelombang panas.

Setiap bulan sejak Juni 2023 telah melampaui rekor suhunya sendiri dalam rangkaian 13 bulan panas global yang belum pernah terjadi sebelumnya, kata Layanan Perubahan Iklim Copernicus (C3S) pada hari Senin (8/7).

"Ini lebih dari sekadar keanehan statistik dan ini menyoroti perubahan besar dan berkelanjutan dalam iklim kita," kata direktur layanan, Carlo Buontempo.

"Bahkan jika rangkaian ekstrem ini berakhir pada suatu titik, kita pasti akan melihat rekor baru terpecahkan seiring dengan terus menghangatnya iklim."

Hal ini "tidak dapat dihindari" selama manusia terus menambahkan gas-gas yang memerangkap panas ke atmosfer, ungkapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top