Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Eropa Timur I Russia Ancam Finlandia dan Swedia Agar Tak Bergabung dengan NATO

PBB Perbanyak Bahas Ukraina

Foto : AFP/Aris Messinis

Pertahankan Kyiv l Seorang tentara Ukraina keluar dari sebuah bangunan yang rusak usai terjadi gempuran artileri di Kyiv saat berupaya mempertahankan kota itu dari serbuan tentara Russia pada Sabtu (12/3). Hingga akhir pekan lalu, pasukan Russia berhasil bergerak untuk mengepung Kyiv.

A   A   A   Pengaturan Font

Jumat lalu, Duta Besar Tiongkok untuk PBB, Zhang Jun, mengatakan bahwa dia belum mendapatkan salinan pernyataan tertulis final.

Rancangan pernyataan tertulis diperkirakan akan berisi bahwa DK PBB menyesalkan konsekuensi kemanusiaan yang mengerikan dari permusuhan terhadap Ukraina. Badan tersebut juga akan menuntut penghentian segera permusuhan, terutama semua serangan terhadap warga sipil.

Pernyataan tertulis tersebut nantinya akan menjadi jaminan perlindungan bagi warga sipil, termasuk personel kemanusiaan dan orang-orang dalam situasi rentan seperti anak-anak.

Menurut para diplomat, rancangan tersebut berisiko diveto oleh Russia, yang telah menolak semua pernyataan politik tertulis, sehingga sejumlah diplomat menyarankan agar rancangan tersebut diserahkan langsung ke Majelis Umum PBB.

Tidak ada hak veto di forum yang lebih besar, tetapi resolusi yang disahkan oleh majelis tidak mengikat, seperti yang disahkan oleh Dewan Keamanan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top