Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Politik Jerman I 364 Suara Mendukung Kembali Merkel sebagai Pemimpin Jerman

Parlemen Kembali Pilih Merkel

Foto : AFP/Tobias SCHWARZ

Pelantik an Merkel l Angela Merkel (kiri) saat dilantik sebagai Kanselir Jerman untuk masa jabatan ke-4 oleh ketua majelis rendah di Parlemen Jerman, Wolfgang Schaeuble, di Bundestag, Berlin, Rabu (14/3). Masa jabatan ke-4 merupakan yang terakhir bisa dipangku oleh Merkel.

A   A   A   Pengaturan Font

Setelahterjadi kemandekan politik pascapemilu September lalu, akhirnya parlemen Jerman bisa menunjuk Angela Merkel bisa kembali menjabat sebagai Kanselir Jerman untuk periode jabatan ke-4.

BERLIN - Parlemen Jerman pada Rabu (14/3) kembali memilih Angela Merkel sebagai Kanselir Jerman untuk periode jabatan ke-4 atau periode terakhir baginya untuk memimpin negara perekonomian terkuat di Eropa.

Dalam voting yang dilakukan anggota parlemen di Reichstag, Berlin, menghasilkan 364 suara mendukung melawan 315 suara menentang terpilihnya kembali Merkel. Dalam voting kemarin juga terdapat 9 suara abstain.

"Saya menerima hasil voting," kata Merkel yang direspons oleh tepuk tangan oleh anggota parlemen yang hadir di Bundestag.

Terpilihnya kembali Merkel ini, merupakan puncak kemandekan politik pascapemilu sejak September 2017 dan krisis politik terparah yang dialami Merkel dalam 12 tahun kariernya. Kemandekan politik dipicu kegagalan partai pemenang pemilu untuk meraih mayoritas sehingga memaksa Merkel untuk beraliansi dan melakukan negoisasi politik dengan partai tengah kiri, Social Democratic Party (SPD).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top