Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pak Tani Ini Ada Cara Usir Burung Pakai Tenaga Surya, Tak Perlu Capek Lagi

Foto : Istimewa

Ilustrasi burung memakan padi petani di sawah.

A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Petani sering pusing karena burung menyerang sawah padinya yang sudah siap panen. Sementara pengusiran burung cara tradisional menyita waktu, tenaga, dan masih kurang efektif.

Memang, burung adalah salah satu parasit yang sering muncul saat padi mendekati panen, yang akan memakan bagian dalam padi sehingga kulitnya akan tertinggal.

Secara tradisional petani telah melakukan upaya untuk mencegah burung memakan padi mereka dengan membuat pengusir burung memakai kaleng dan tali. Cara kerjanya adalah dengan menarik senar agar kaleng mengeluarkan suara. Kelemahan alat ini adalah petani harus menarik alat itu terus menerus dan pada saat petani tidak pergi ke sawah, tidak ada yang mengoperasikan alatnya.

Hal ini menjadi perhatian sekelompok mahasiswa UNY yang membuat pengusir burung tenaga surya dengan cara kerja secara otomatis memanfaatkan energi matahari.

Mereka adalah Wolly Dwi Parma dan Chalik Nopa Saputra prodi Pendidikan Teknik Otomotif, Nadya Putri Kurniasari prodi Pendidikan Teknik Elektro, Sintya Marissa prodi Pendidikan Teknik Sipil serta Sherly Hariyanti prodi Pendidikan Kimia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top