Pagi-pagi Terjadi Kontak Tembak Antara KKB dan Prajurit Satgas Damai Cartenz, Dua Anggota KKB Tewas
Luki Murib, salah satu anggota KKB yang tewas dalam Baku tembak dengan Satgas Gakkum Damai Cartenz di Kabupaten Puncak, Papua.
Foto: ANTARA/HOJayapura - Dua anggota kelompok kelompok bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak, Papua, tewas dalam baku tembak dengan Satgas Penegakan Hukum Damai Cartenz.
Kedua KKB yang tewas bernama Luki Murib dan Badaki Kogoya.
Kaops Damai Cartenz Kombes Muhammad Firman kepada ANTARA di Jayapura, Senin, membenarkan dua anggota KKB tewas dalam baku tembak di sekitar jembatan Ilame, Kampung Erogama, Distrik Omukia, KabupatenPuncak.
"Memang benar dari laporan yang diterima kontak tembak pada hari Sabtu (23/4) sekitar pukul jam 04.58 WIT terjadi saat anggota sedang melakukan penyelidikan terhadap pelaku pembakaran rumah warga," katanya.
Saat itu KKB menembaki anggota sehingga terjadi baku tembak, kata Kombes Firman yang dihubungi dari Jayapura.
Kedua anggota KKB, Luki Murib dan Badaki Kogoya, dilaporkan sudah dimakamkan secara tradisional.
Anggota KKB Luki Murib adalahPanglima Lapangan Kodap III Kampung Ondugura berpangkat brigjen.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Kepala Otorita IKN Pastikan Anggaran untuk IKN Tidak Dipangkas, tapi Akan Lapor Menkeu
- 2 Presiden Prabowo Pastikan Pembangunan IKN Akan Terus Berlanjut hingga 2029
- 3 SPMB Harus Lebih Fleksibel daripada PPDB
- 4 Danantara Jadi Katalis Perekonomian Nasional, Asalkan...
- 5 Polemik Pagar Laut, DPR akan Panggil KKP
Berita Terkini
- Prabowo Teladani Keberanian Gus Dur Lindungi Kelompok Minoritas dari Ancaman di Tempat Ibadah
- Washington Berkomitmen Penuh Terhadap Keamanan Israel
- Sufmi Dasco Mengaku Mendengar Ada Menteri Prabowo yang Kurang Seirama Kinerjanya
- Apa Itu “Giant Mangrove Wall” dan Bagaimana Manfaatnya
- Pemerintah Harus Berantas Premanisme Guna Memacu Investasi