Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menko Airlangga: Investasi Berkelanjutan Sarana Pemulihan Ekonomi dan Pencapaian Target SDGs

Foto : ANTARA/Kemenko Perekonomian

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat menyampaikan sambutan secara virtual pada Grand Launching Proyek Investasi Berkelanjutan, Sektor Pariwisata, Kawasan Ekonomi, Industri, dan Infrastruktur, Kamis (17/3).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendorong investasi berkelanjutan karena menjadi sarana yang signifikan untuk mendorong pemulihan ekonomi serta mendorong pencapaian target Sustainable Development Goals (SDGs).

"Investasi menjadi salah satu sarana yang signifikan untuk menggerakkan ekonomi dan mendorong pemulihan dari pandemi, serta dapat mendukung upaya pencapaian target-target SDGs," kata Menko AirlanggaHartarto dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Jumat (18/3).

Investasi berkelanjutan, lanjutnya, menjadi jawaban untuk menjadikan investasi asing global lebih tangguh dari berbagai guncangan dan tantangan di masa depan.

"Investasi berkelanjutan adalah istilah yang mencakup pendekatan investasi yang mempertimbangkan harmonisasi faktor lingkungan, sosial, dan tata kelola," ujar Airlangga.

Indonesia bersama 192 negara lainnya berkomitmen untuk mencapai tujuan SDGs yang salah satu agenda utamanya adalah pengembangan ekonomi yang berkelanjutan melalui implementasi beberapa target yang telah ditetapkan. Hal tersebutlah yang turut didorong dalam Presidensi G20 Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top