Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menjaga Laut, Meredam Modernitas, Tantangan Bagi Suku Bajau, Suku yang Jadi Inspirasi James Cameron untuk Film"Avatar: The Way of Water"

Foto : VoA/REUTERS/Bazuki Muhammad
A   A   A   Pengaturan Font

"Pendidikan dimanfaatkan putra-putra Bajau dan dijadikan media kesadaran identitas. Tadinya mereka menjadi kelompok terpinggirkan. Dengan pendidikan, mereka mengapus stigma atau stereotip sebagai masyarakat lapis kedua dalam struktur masyarakat di manapun mereka berada," tambahnya.

Identitas orang Bajau tidak lepas dari banyak mitos yang mengelilingi kehidupan mereka. Ada kisah, bahwa mereka berasal dari Kerajaan Johor di Malaysia. Mitos menyebut, mereka diutus raja mengantarkan putri ke Sulu, Filipina. Di tengah perjalanan, putri raja itu diculik. Akibatnya, tentara kerajaan tidak berani pulang ke Johor, dan memilih untuk berpindah-pindah di atas laut.

"Pemukimannya banyak ditemukan di perairan Sulawesi, Teluk Bone, kemudian di Palopo di Luwuk, kemudian di Sabah, Malaysia dan di Sulu, Filipina," kata Tasrifin.

Hubungan Suku Bajau dengan orang Bugis atau Buton, di masa lalu tidak sepenuhnya setara, karena sebenarnya orang-orang Bajau ini hanya diberi izin untuk berlabuh. Karena itulah, mereka tetap tinggal di atas laut, dengan pemukiman yang terus berkembang menjadi perkampungan besar. Karena kemampuan orang Bajau dalam menangkap ikan cukup unggul, posisi mereka diperhitungkan.

Saat ini, perubahan juga terjadi dalam cara orang Bajau menerapkan keahlian menangkap ikan. Penggunaan alat tangkap mengubah kearifan orang Bajau. Mereka menangkap ikan dalam jumlah secukupnya saja di masa lalu. Namun, kini bahkan ada beberapa warga Bajau yang mulai membuka keramba ikan. Mereka tidak lagi mengumpulkan ikan, tetapi sudah membudidayakannya, terutama jenis-jenis ikan untuk keperluan ekspor.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top