Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menjaga Laut, Meredam Modernitas, Tantangan Bagi Suku Bajau, Suku yang Jadi Inspirasi James Cameron untuk Film"Avatar: The Way of Water"

Foto : VoA/REUTERS/Bazuki Muhammad
A   A   A   Pengaturan Font

"Saat ini, alhamdulillah sudah 20 persen lah kalau di kampung, yang sadar akan pendidikan. Kalau yang sekolah banyak, tapi kalau yang untuk lanjut pendidikan tingkat tinggi, itu masih terhitung jari jumlahnya," kata Risno.

Risno tinggal di Bau Bau sejak menempuh pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Sepanjang itu pula, dia melihat kampungnya banyak berubah. Listrik mulai masuk, air bersih mengalir meski relatif terbatas. Dulu, mereka harus mendayung untuk membeli air bersih ke daratan. Toilet umum juga masuk sebagai perubahan besar yang dicatat Risno.

"Tapi sebagian masyarakat tidak nyaman dengan WC umum itu, karena sudah biasa kan dengan proses buang air besar mereka dari dulu, yang memakai sistem los, dibuang di laut," tambah dia.

Karena pendidikan juga, banyak Orang Bajau berganti pekerjaan. Dulu, melaut adalah profesi utama. Saat ini, banyak generasi muda datang ke daratan dan menggeluti pekerjaan seperti orang lain. Rumah Risno tak luput dari perubahan. Tak lagi menggunakan kayu sebagai tiang penyangga, orang tuanya menumpuh batu karang sebagai penopang rumah mereka. Ada pula, sebagian warga yang mengganti tiang kayu itu dengan cor semen agar lebih awet.

"Ada sebagian rumah yang dasarnya ditimbun dengan batu, dan menjadi rumah seni permanen. Tapi tidak semuanya, kebanyakan rumah Suku Bajau masih memakai tiang-tiang dan masih di atas laut," kata Risno.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top