Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengenal Enam Gejala Umum Penyebab Pendarahan Otak

Foto : Kevinmacnuslaw.com

Ilustrasi.

A   A   A   Pengaturan Font

Publik Tanah Air baru-baru ini dibuat sedih dengan kondisi presenter kondang Indra Bekti. Seperti diberitakan sebelumnya, presenter kondang itu dilarikan ke rumah sakit usai jatuh di toilet dan diduga mengalami pendarahan otak.

Sang asisten, Roy mengatakan saat itu Indra Bekti tengah melakukan siaran di salah satu stasiun radio dan pergi ke toilet, namun ia tidak kunjung kembali ke tempat siaran. Kabar baiknya, Indra Bekti dilaporkan siuman setelah menjalani dua kali operasi akibat mengalami pendarahan otak.

Merangkum laman WebMD, pendarahan otak atau Brain Hemorrhage terjadi ketika arteri di otak pecah dan menyebabkan pendarahan lokal di jaringan sekitarnya.

Pendarahan otak termasuk silent killer dapat menyebabkan pembengkakan pada jaringan otak atau yang juga disebut sebagai edema serebral. Ini terjadi ketika cairan menumpuk di sekitar otak, yang menyebabkan peningkatan tekanan yang dikenal sebagai tekanan intrakranial.

Tekanan inilah dapat mengurangi aliran darah ke otak dan membunuh sel-sel otak. Kondisi ini kian mengkhawatirkan mengingat otak tak dapat menyimpan oksigen, melainkan bergantung pada serangkaian pembuluh darah untuk memasok oksigen dan nutrisi.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top