Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Membanggakan, Indonesia Peringkat 5 Negara dengan Vaksinasi Covid-19 Terbesar Dunia

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengkonfirmasi bahwa 94 juta masyarakat Indonesia sudah divaksinasi dosis pertama. Ini membuat Indonesia naik ke peringkat lima negara dengan cakupan vaksinasi terbesar di dunia.

Budi juga mengungkapkan bahwa capaian ini menjadikan Indonesia naik satu peringkat dari peringkat keenam, bertukar tempat dengan Jepang.

"Dari sisi vaksinasi, kami laporkan bahwa per hari ini sudah 94 juta orang Indonesia yang divaksinasi dosis pertama. Indonesia berada di rangking ke-5 dunia, kita naik satu tingkat karena menyusul Jepang yang ada di kisaran 80-an juta orang," ujar Budi.

Pada kesempatan tersebut, Menkes juga merinci perihal stok vaksin Covid-19 yang ada di Indonesia. Ia mengatakan dosis vaksin yang sudah disuntikkan sebanyak 148 juta.

Sementara total vaksin yang sudah diterima di tanah air sebanyak 222 juta dosis dan sebanyak 193 juta dosis di antaranya sudah dikirimkan ke daerah.

"Sudah disuntikan 148 juta. Jadi total stok yang ada di kita masih ada di kisaran 70 jutaan, masih cukup banyak," kata Budi.

Diberitakan sebelumnya, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia bertambah di bawah 1.000 kasus, yaitu tepatnya 922 pasien, Senin (4/10). Di sisi lain, jumlah pasien yang sembuh pada hari ini menjadi 2.656 dan kasus pasien meninggal sebanyak 88 orang di seluruh Indonesia.

Lalu total kumulatif kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia mencapai 4.220.206 pasien. Dengan total yang sembuh berjumlah 4.046.891 orang dan kasus yang meninggal akibat Covid-19 sebanyak 142.261 orang.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Hari Styawan

Komentar

Komentar
()

Top