Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kartini Indonesia

Memaknai Semangat Kartini di Era Kekinian

Foto : koran jakarta/gemma fitri purbaya
A   A   A   Pengaturan Font

Siap Pecahkan Rekor Dunia

Pada kesempatan berbeda, Wanita Selam Indonesia (WASI) yang merupakan organisasi di bawah naungan Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) siap untuk memecahkan tiga rekor dunia. Agenda besar yang akan dilakukan pada 3 Agustus 2019 di Manado, Sulawesi Utara itu nantinya akan melakukan penyelaman massal dengan jumlah 3 ribu penyelaman, rantai manusia terpanjang dalam air serta pembentangan bendera terlebar di dunia.

Kegiatan tersebut diadakan untuk memperingati HUT RI ke-74, bersamaan dengan mempromosikan banyak hal yang berkaitan dengan laut, seperti pariwisata, lingkungan hidup, kelestarian alam dan olahraga selam.

Tri Tito Karnavian, Ketua Umum WASI mengatakan bahwa Indonesia adalah negara kelautan terbesar di dunia sehingga sumber daya dan kekayaan lautnya harus dijaga dengan baik. Namun, banyak masyarakat yang tidak menyadari bahwa gaya hidup sehari-hati bisa mengancam lingkungan hidup laut yang tidak hanya berdampak pada laut Indonesia, namun juga laut dunia.

"Ancaman serius saat ini dari penggunaan bahan plastik sekali pakai dan tidak mengelola plastik dengan benar. Saat ini Indonesia menjadi peringkat kedua sebagai penyumbang sampah plastik di dunia," tuturnya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top