Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mävinn, Koleksi Ikea yang Diproduksi untuk Pemberdayaan Kelompok Rentan

Foto : istimewa

Koleksi Mävinn dari Ikea diproduksi oleh UMKM terpilih di Bangladesh, India, dan Yordania. Produksi produk ini diharapkan dapat memberdayakan kelompok rentan di sana, dan sebagai salah satu bagian dari program keberlanjutan perusahaan.

A   A   A   Pengaturan Font

Koleksi Mävinn berfokus pada penciptaan produk-produk yang dapat diproduksi dalam jumlah yang lebih besar dan dijual secara global, untuk menciptakan lebih banyak kesempatan kerja. Setiap bagian ditenun, dijalin, atau disulam dengan tangan untuk mewujudkan keterampilan dan warisan budaya lokal yang unik.

"Koleksi ini merayakan kemitraan selama 12 tahun yang telah Ikea bangun bersama, memberi contoh kuat tentang bagaimana kita dapat bekerja dalam jangka panjang untuk memungkinkan orang memperoleh produk sehari-hari yang dibuat dengan tangan, sekaligus menciptakan peluang yang mengubah hidup bagi mereka yang membuatnya," katanya.

"Ikea berharap koleksi Mävinn ini menginspirasi apresiasi yang lebih dalam terhadap barang-barang buatan tangan dan usaha serta warisan budaya yang dijalin dalam setiap bagiannya," tambah Ririn.

Koleksi Mävinnmenghadirkan kegembiraan dan kehangatan ke setiap ruang dengan palet warna-warni dan pola berulang yang menyatukan setiap bagian. Semua produk terbuat dari katun atau goni, yang bersumber dari tempat usaha kecil dan menengah beroperasi.

"Koleksi Mävinn mencakup beragam produk seperti keranjang, tas, permadani, sarung bantal, sprei, jubah mandi, gantungan pot tanaman, selimut, dan kantong," ungkapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top