Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Madrid Pincang di Piala Dunia

Foto : JAVIER SORIANO / Fadel Senna / AFP

Vinicius Junior/Hussein el-Shahat

A   A   A   Pengaturan Font

Meski sejumlah pemain diperkirakan tak bisa turun, Real Madrid tetap diunggulkan menghadapi Al Ahly di Maroko.

MADRID - Meski dalam kondisi pincang, Real Madrid harus menuju Maroko untuk merebut trofi Piala Dunia Klub kelima. Sukses di ajang tersebut akan memberikan angin segar menyusul hasil buruk, tertinggal delapan poin di belakang Barcelona puncak klasemen La Liga. Namun, Madrid harus tampil pincang di Maroko karena tanpa Benzema dan penjaga gawang Thibaut Courtois yang cedera.

Tim asuhan Carlo Ancelotti kalah 0-1 dari Real Mallorca dalam pertandingan yang membuat frustrasi dan merusak harapan mempertahankan gelar liga Spanyol. Namun, Los Blancos memiliki kesempatan mendapatkan trofi kedua musim ini saat tampil di ajang Piala Dunia Klub. Madrid merebut trofi Piala Super Eropa Agustus lalu.

Mereka mengalahkan klub Jerman Eintracht Frankfurt. Tapi setelah itu di bulan Januari, Madrid mengalami kekalahan melawan Barcelona di final Piala Super Spanyol. Los Blancos yang telah empat kali menjadi juara Piala Dunia Klub menghadapi tim Mesir Al Ahly, runner-up Liga Champions Afrika, di laga semifinal, Kamis (9/2) dini hari WIB.

Di laga semifinal lain, Flamengo Brasil, juara Copa Libertadores 2022, melawan pemegang trofi Liga Champions Asia, klub asal Arab Saudi, Al-Hilal. Real Madrid memenangkan dua gelar, La Liga dan Liga Champions musim lalu, tetapi kesulitan untuk mencapai level yang sama tahun ini.

Striker asal Prancis Karim Benzema, peraih Ballon d'Or, sering absen karena cedera, termasuk saat ini. Dia diragukan tampil kontra Al Ahly. Beberapa anggota skuad lainnya juga absen seperti Courtois. Penjaga gawang Thibaut Courtois tidak fit untuk menghadapi Al Ahly karena masalah paha. Meski demikian, dia masih memiliki sedikit harapan untuk kembali bermain jika Madrid lolos ke final, Sabtu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top