Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lebak Optimalkan Lahan 331 Ribu Ha Perkuat Produksi Pangan

Foto : ANTARA/Mansyur

Kelompok Tani Sukabungah Kabupaten Lebak memanfaatkan pompa bantuan Kementerian Pertanian untuk mengaliri ratusan hektare sawah guna memperkuat produksi pangan nasional.

A   A   A   Pengaturan Font

RANGKASBITUNG -Pemerintah Kabupaten Lebak, Banten mengoptimalkan lahan seluas 331 ribu hektare untuk memperkuat produksi pangan sehingga dapat terealisasi swasembada pangan.

"Kita minta petani memanfaatkan lahan itu untuk ditanami pertanian pangan, seperti padi, umbi-umbian, sayur-sayuran dan jagung," kata Penjabat (Pj) Bupati Lebak Iwan Kurniawan saat dikonfirmasi di Rangkasbitung, Lebak, Kamis (20/6).

Pengoptimalan lahan tersebut untuk menindaklanjuti "Memorandum of Understanding" atau perjanjian kerja sama antara Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman.
Perjanjian kerja sama itu untuk merealisasikan dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2024-2029 untuk memperkuat produksi pangan nasional sehingga terwujud kemandirian pangan dan mengurangi ketergantungan impor.

Saat ini, lahan di Kabupaten Lebak begitu luas hingga mencapai 331 ribu hektare terdiri dari lahan tadah hujan maupun lahan reguler, sehingga dapat menyumbangkan ketersediaan pangan nasional.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top