Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kurangi Emisi Karbon, Panasonic Alihkan Moda Transportasi Logistik dari Truk ke KA

Foto : istimewa

Prosesi pengangkatan kontainer berisi produk elektronik Panasonic ke atas kereta barang di Terminal Barang Sungai Lagoa, Tanjung Priok, Jakarta, pada hari Senin (19/08).

A   A   A   Pengaturan Font

"Langkah ini adalah bagian dari pendekatan holistik perusahaan dalam mewujudkan keberlanjutan yang mencakup inovasi produk, operasional yang ramah lingkungan, dan tanggung jawab sosial," ujarnya.

Dengan kemitraan ini, PGI berharap dapat memberi kontribusi signifikan terhadap upaya nasional dalam mencapai target pengurangan emisi karbon. Ia percaya bahwa inisiatif ini tidak hanya akan mendukung ekonomi hijau, tetapi juga meningkatkan daya saing industri nasional melalui inovasi yang berkelanjutan.

"Bersama-sama, kami berkomitmen untuk terus memberi yang terbaik bagi lingkungan, masyarakat, dan masa depan yang lebih baik," tutur Heru.

Direktur Gotrans Logistics International (GLI) Arif Gobel menambahkan, sebagai perusahaan logistik yang berfokus pada inovasi dan efisiensi, kerja sama ini merupakan wujud nyata dari komitmen perusahaan dalam mengadopsi praktik-praktik logistik yang lebih bertanggung jawab secara lingkungan. Dengan mengalihkan sebagian besar pengiriman ke moda kereta api, ia berharap dapat menciptakan dampak positif yang berkelanjutan tidak hanya bagi perusahaan, tetapi juga bagi lingkungan dan masyarakat luas.

"Inisiatif ini menjadi bagian integral dari strategi kami dalam memaksimalkan efisiensi sekaligus mendukung visi Indonesia yang lebih hijau," ujar dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top