Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Politik AS - Perselisihan Tarif Berandil pada Keputusan Cohn Mundur

Kubu Ekonomi Nasionalis Kian Kuat di Gedung Putih

Foto : ISTIMEWA

Gary Cohn

A   A   A   Pengaturan Font

Pengunduran diri Cohn terjadi setelah Trump mengatakan akan mengenakan tarif tinggi terhadap impor baja dan aluminium yang diperkirakan akan memukul sekutu dekat AS, Kanada dan Meksiko. Trump mengumumkan pada 1 Maret bahwa Amerika Serikat berencana mengenakan tarif 25 persen untuk impor baja dan 10 persen untuk aluminium, karena impor tersebut mengancam keamanan nasional AS.

Sikap Trump yang bersikukuh akan menerapkan rencana itu memancing spekulasi bahwa Cohn akan meninggalkan Gedung Putih karena ia diketahui tidak sepakat dengan kebijakan tersebut. "Ketika kita berada di belakang di setiap negara, perang dagang tidak begitu buruk," kata Trump.

"Perang dagang menyakitkan mereka, bukan kita." Hubungan Cohn dengan Trump mulai memanas musim panas lalu, setelah Cohn tidak setuju dengan tanggapan hangat Presiden terhadap bentrokan antara demonstran neo-Nazi dan anti-rasisme di Charlottesville, Virginia.

Cohn, seorang Demokrat, telah menyesuaikan diri dengan menantu Trump, Jared Kushner, dan putri Presiden, Ivanka Trump, yang merupakan penasihat senior Gedung Putih.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top