Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Dugaan Penyimpangan - Pemberian Sumbangan Harus Dicatat Akurat

KPK Telusuri Rusaknya Alat Pendeteksi Tsunami

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Ya, nanti kami lihatlah, kenapa peralatan itu bisa enggak berfungsi semuanya. Kami akan coba pelajari dan jika terjadi penyelewengan akan kami ungkapkan ke publik," kata Saut.

Pemberian Sumbangan

Tidak hanya masalah rusaknya buoy, kata Saut, pihaknya juga akan mendalami pemberian dana dari sejumlah daerah kepada korban gempa dan tsunami di Sulteng. Pemberian sumbangan tersebut secara kasat mata memang tidak ada yang salah hanya saja dia mengingatkan bahwa pencatatan peruntukan dana tersebut harus jelas.

"Tapi yang saya katakan uang keluar-masuk mesti jelas peruntukannya. Mereka juga punya sumber dana dan lain-lain. Karena bisa saja masalah penggunaan dana bantuan itu bukan korupsi, melainkan kesalahan manajemen," katanya.

Saut menegaskan tidak menutup kemungkinan pihaknya akan membuka kantor di Palu, seperti saat gempa dan tsunami terjadi Aceh 2004 silam. Itu dilakukan karena dana bantuan, khususnya yang dari luar negeri dengan jumlah besar, harus dipantau penggunaannya agar tak terjadi penyimpangan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas, Antara

Komentar

Komentar
()

Top