Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Myanmar I Inggris Serukan DK PBB Agar Bertemu untuk Bahas Serangan Junta

Korban Serangan Udara Bertambah

Foto : RFA/Kyunhla Activists Group via AP

Lokasi Serangan | Sejumlah sepeda motor hangus terbakar setelah terjadi serangan udara di lokasi Desa Pazi Gyi di wilayah Sagaing tengah, Myanmar, pada Selasa (11/4) lalu. Berdasarkan laporan petugas penyelamat, jumlah korban tewas dalam serangan udara maut junta itu bertambah menjadi 171 orang.

A   A   A   Pengaturan Font

Dilaporkan pula bahwa situasi di Desa Pazi Gyi pada Jumat sepi karena penduduk desa yang berjumlah lebih dari 800 telah melarikan diri sejak serangan itu dan mereka terlalu takut untuk kembali sementara ancaman serangan lain membayangi.

Sedangkan petugas penyelamat mengatakan bahwa mereka secara tergesa harus mengkremasi mayat di tengah situasi keamanan yang berisiko seperti ancaman serangan militer yang terus berlanjut, karena beberapa jam setelah serangan udara pada Selasa, pasukan junta kembali menyerang lokasi tersebut hingga menewaskan tiga petugas penyelamat.

Serangan udara maut yang dilakukan oleh pesawat milik junta yang berkuasa di Myanmar tersebut terjadi pada malam perayaan Thingyan atau festival air tahun baru Buddha di Myanmar dan serangan itu telah menuai kemarahan internasional.

Inggris, mantan penguasa kolonial Myanmar, telah menyerukan agar Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengadakan pertemuan untuk membahas insiden tersebut.

Sedangkan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (Asean), yang sejauh ini telah memimpin upaya-upaya diplomatik yang tidak membuahkan hasil untuk menyelesaikan krisis Myanmar, mengutuk keras serangan udara pada Kamis (13/4) lalu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top