Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Konsumsi Kopi Tingkatkan Hidup Lebih Panjang

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Para peminum kopi pada penelitian yang dilakukan di Inggris tersebut tidak memiliki risiko yang lebih tinggi dari yang bukan peminum kopi akibat kematian yang disebabkan dari penyakit jantung dan penyakit lainnya yang disebabkan oleh tekanan darah tinggi. Dan ketika semua penyebab kematian digabungkan, bahkan metabolisme kafein yang lambat bisa meningkatkan umur panjang.

Pada penelitian sebelumnya pun para peminum kopi sama halnya dengan yang bukan peminum kopi, yaitu seperti meminum alkohol dan merokok. Namun peneliti yang mengambil faktor-faktor tersebut untuk dipertimbangkan mengatakan bahwa dengan meminum kopi kelihatannya dapat membuang racun-racun negatif yang dihasilkan dari kegiatan seperti meminum alkohol dan merokok.

Selain itu, peneliti juga tidak menuliskan jenis seperti apa yang diminum oleh partisipannya. Seperti yang telah diketahui, ada beragam jenis kopi yang ada di masyarakat. Yang paling dasar adalah kopi hitam, kopi dengan creamer, kopi dengan gula, atau dengan creamer dan gula. Tetapi Lichtenstein mengatakan terlalu banyak menambahkan bahan-bahan lain pada kopi tidak sehat. "Seperti menambahkan lemak dan kalori itu tidak sehat," katanya. gma/R-1

Indonesia Surga Beragam Kopi

Indonesia adalah surga dari bagi beragam jenis kopi terbaik, dan sebagian besar tumbuh di Jawa, Sumatera, Kalimantan, Papua, dan Bali. Hal itulah yang mendasari kedai kopi asal Australia Toby's Estate Specialty Coffee Roaster untuk mengembangkan sayapnya di Indonesia.

Apalagi sekarang tren meminum kopi sudah bergeser ke arah yang lebih millenial, tidak hanya disukai oleh orang dewasa. "Budaya minum kopi di Indonesia terus berkembang, makanya kita mencoba untuk mengembangkan roasting coffee di Jakarta," kata Terry Svenson selaku CEO Suntory Coffee International.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top