Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kim Jong-un Puji Hubungan Korut dengan Russia

Foto : NHK
A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un, telah mengirim pesan kepada Presiden Russia, Vladimir Putin. Dalam pesannya, Kim Jong-un memuji hubungan antarnegara sebagai "hubungan kawan seperjuangan yang tidak dapat dipatahkan".

Surat kabar Partai Pekerja Korut yang berkuasa, Rodong Sinmun, edisi Rabu (12/6), melaporkan bahwa Kim Jong-un mengirimkan pesan ucapan selamat pada Hari Russia, yang menandai deklarasi kedaulatan negara tersebut pada 12 Juni 1990.

"Kim Jong-un memuji Vladimir Putin atas kepemimpinannya yang tepat," lapor Rodong Sinmun.

Menurut Kim, Putin telah membantu rakyat Russia membangun Russia yang kuat dan sejahtera sekaligus menghancurkan semua tantangan dan sanksi serta tekanan dari kekuatan musuh.

Kim Jong-un juga merujuk pada pertemuan puncaknya dengan Putin di Russia pada September lalu. Ia mengatakan hubungan antarnegara terus berkembang menjadi hubungan tingkat tinggi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat, Berbagai Sumber

Komentar

Komentar
()

Top