Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Nyctalopia

Ketika Mata Sulit Beradaptasi dengan Cahaya Redup

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Kebutaan malam (rabun senja) atau nyctalopia adalah saat mata yang tidak dapat beradaptasi dengan kondisi cahaya redup, seperti pada malam hari. Ini terjadi bukanlah karena suatu kondisi tetapi hasil gangguan mata yang ada.

Ketika pencahayaan redup, mata harus beradaptasi. Meskipun rabun senja menyulitkan seseorang untuk melihat dalam cahaya redup, hal ini tidak menyebabkan kebutaan total.

Untuk mengidentifikasi seseorang mengalami rabun senja atau tidak, ada sejumlah pertanyaan yang bisa dijawab, menurut American Academy of Ophthalmology.

Pertanyaan-pertanyaannya seperti: 1) Apakah bergerak di sekitar rumah dalam cahaya redup merupakan tantangan untuk Anda?; 2) Apakah mengemudi di malam hari semakin sulit?; 3) Apakah sulit mengenali wajah dalam cahaya redup?; 4) Apakah perlu waktu yang sangat lama untuk menyesuaikan diri dengan ruang terang setelah berada dalam kegelapan? dan 5) Apakah perlu waktu lama untuk melihat di ruangan yang gelap setelah berada di dalam cahaya?

Selain itu, ada sejumlah gejala yang bisa seseorang waspadai tergantung penyebab yang mendasarinya, seperti sakit kepala, sakit mata, mual, muntah, pandangan kabur, peka terhadap cahaya dan sulit melihat jauh.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top