Keren, Gamelan Indonesia Menggema di Festival Jazz Ekuador
Niyaga atau penabuh gamelan memainkan perangkat gamelan Kanjeng Kyai Nagawilaga di Panggonan Lor, kompleks Masjid Gede Kauman, DI Yogyakarta, Rabu (27/0/2023).
Foto: ANTARA/Hendra NurdiyansyahJakarta - Mahasiswa pemelajar seni gamelan Indonesia dari Universidad de las Artes (UArtes) Guayaquil, Ekuador, memukau penonton di Festival Jazz Ekuador 2024 pada Sabtu waktu setempat.
Ansambel UArtes Gamelan pimpinan Dr. Andrey Astaiza menampilkan komposisi orisinal berjudul "OM" yang menggabungkan melodi tradisional gamelan dengan improvisasi modern, demikian pernyataan pers tertulis Kedutaan Besar RI (KBRI) Quito pada Senin.
Komposisi kolaboratif tersebut menggambarkan warna suara gamelan dan marimba Ekuador yang menghasilkan irama kresendo yang mengingatkan penonton akan suara parade.
Komposisi itu pun menggabungkan melodi tradisional negara Amerika Latin tersebut dengan melodi gamelan Indonesia.
Senandung gamelan dalam karya tersebut diiringi dengan alat musik modern seperti saksofon dan gitar serta alat musik tradisional setempat, kalimba.
"Hal tersebut menunjukkan bahwa gamelan mampu diadaptasikan dan dimainkan bersama dengan instrumen musik modern dan tradisional lainnya," menurut KBRI Quito.
Karya tersebut dimainkan oleh sembilan mahasiswa yang mengikuti kelas gamelan di universitas seni tersebut. Sejumlah dosen UArtes turut andil dalam pertunjukan itu.
Duta Besar RI untuk Ekuador Agung Kurniadi, sejumlah diaspora Indonesia, berbaur dengan warga setempat menyaksikan pertunjukan gamelan tersebut.
KBRI Quito menjelaskan, gamelan telah menjadi bagian dari kurikulum sekolah seni suara UArtes sehingga menjadi mata kuliah tersendiri yang diujikan sejak 2023. Kelas di UArtes Guayaquil tersebut menjadi satu-satunya kelas gamelan di antara universitas di kawasan Amerika Latin.
Cikal bakal hadirnya kelas tersebut berasal dari inisiatif Dubes Agung yang berhasil mencapai kesepakatan kerja sama peminjaman gamelan dengan UArtes pada 2022. KBRI Quito juga secara rutin mengirim maestro gamelan, Joko Ngadimin, untuk mengajar di kelas gamelan itu.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 2 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 3 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 4 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
- 5 Seminar Internasional SIL UI Soroti Koperasi Indonesia di Era Anthropocene
Berita Terkini
- "Bocil" Australia akan Dilarang Bermain Medsos
- Jakarta Bakal Berwajah Betawi Jika Pram-Doel Menang dalam Pilkada DKI
- Pep Guardiola Perpanjang Kontrak Dua Tahun Sebagai Manajer di Manchester City
- DPO Kasus Judi Online W88 Dipulangkan dari Filipina
- Undav Diperkirakan Absen Sampai Akhir Tahun karena Cedera Serius Ini