Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kemajuan Iptek

Kecerdasan Buatan Dapat Gantikan 80 Persen Pekerjaan dalam Beberapa Tahun ke Depan

Foto : ISTIMEWA

Peneliti kecerdasan buatan terkemuka, Ben Goertzel berbicara di Web Summit di Rio de Janeiro, baru-baru ini.

A   A   A   Pengaturan Font

RIO DE JANEIRO - Pakar kecerdasan terkemuka Amerika Serikat-Brasil, Ben Goertzel, mengatakan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) dapat menggantikan 80 persen pekerjaan manusia dalam beberapa tahun mendatang.

Ahli matematika, ilmuwan kognitif, dan pembuat robot berusia 56 itu adalah pendiri dan kepala eksekutif SingularityNET, grup penelitian yang ia luncurkan untuk menciptakan "Kecerdasan Umum Buatan" atau Artificial General Intelligence (AGI) dengan kemampuan kognitif manusia.

Dilansir oleh Agence France-Presse (AFP), baru-baru ini, dengan rambut panjang dan topi koboi bermotif macan tutul, Goertzel secara provokatif dalam Web Summit di Rio de Janeiro, konferensi teknologi tahunan terbesar di dunia, minggu lalu, mengatakan era AGI tinggal beberapa tahun lagi dan berbicara menentang upaya untuk mengekang penelitian kecerdasan buatan.

Ketika ditanya seberapa jauh kecerdasan buatan dengan kemampuan kognitif manusia, Goertzel menjawab jika ingin mesin benar-benar secerdas manusia dan gesit dalam menghadapi hal yang tidak diketahui, mereka harus mampu mengambil lompatan besar di luar pelatihan dan pemrograman mereka.

"Dan kita belum sampai. Tapi, saya pikir ada alasan untuk percaya kita bertahun-tahun daripada puluhan tahun untuk sampai ke sana," kata Goertzel.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top