Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jajal Kereta Cepat Tiongkok, Sejumlah WNI Bandingkan dengan Whoosh

Foto : ANTARA/Aria Cindyara

Bagian depan rangkaian kereta cepat Tiongkok rute Qiqihar-Harbin terparkir di station kereta Kota Harbin di Provinsi Heilongjiang, Tiongkok, Sabtu (18/5/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

"Baik di Jakarta, Qiqihar, maupun Harbin, semua stasiunnya terletak cukup jauh dari pusat kota. Mungkin sekitar 40 menit (waktu tempuh)," ujarnya.

Secara keseluruhan, pengalaman Widianto saat menaiki kedua kereta, baik Whoosh maupun Tiongkok Railway(CRH), cukup serupa. Sedikit perbedaan terasa di interior yang memiliki nuansa warna berbeda dan perbedaan usia yang cukup terlihat dari tampilan berbagai panelnya.

Interior kereta Whoosh didominasi dengan nuansa kayu dan warna merah, sementara kereta Tiongkok Railway cenderung bernuansa pucat dengan palet warna coklat dan abu-abu.

Konfigurasi tempat duduk juga cukup berbeda. CRHdisusun 3-2, sementara Whoosh dengan pengaturan duduk sebagian besar 3-3.

Ada pula perbedaan dalam kecepatan maksimum yang ditempuh.Whoosh dapat bergerak dengan kecepatan tertinggi sekitar 350 km per jam, sementara kereta cepat Tiongkok dengan rute Qiqihar-Harbin hanya dipacu hingga kecepatan maksimal 250 km per jam.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top