
Ini Dia Jenderal Kopassus Peraih Penghargaan Sangkur Perak Komando
Brigjen Ahmad Fauzi, Danrem 061/Suryakencana
Foto: IstimewaJAKARTA- Lahir di Jember, Jawa Timur25 November 1971, pria anak keenam dari tujuh bersaudara itu, kini sedang memangku jabatan penting di militer.Di tangannya, keamanan seputar kawasan Istana Bogor dipertaruhkan.
Siapa dia? Dia, pria asal Jember itu adalah Achmad Fauzi. Saat ini berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen). Posisi yang dipegangnya sangat strategis, menjabat sebagai Komandan Korem (Danrem) 061/Suryakencana Bogor. Korem 061/Suryakencana bisa dikatakan Korem yang sangat strategis.
Sebab menjadi pihak yang bertanggung jawab atas pengamanan VVIP RI 1 di sekitar Istana Kepresidenan yang ada di Bogor. Brigjen Ahmad Fauzi juga bukan perwira biasa.
Dia adalah perwira didikan Kopassus. Bahkan, ketika menempuh pendidikan komando di Kopassus, Brigjen Ahmad Fauzi menjadi lulusan terbaik yang berhak atas penghargaan Sangkur Perak Pendidikan Komando Angkatan 73.
Brigjen Ahmad Fauzi merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1995. Sejumlah posisi penting di TNI pernah dipegangnya, antara lain sebagai Wakil Komandan Group C Paspampres dari tahun 2013 sampai 2015, Waasops Paspampres dari tahun 2015 sampai 2017 danAspers Danpaspampres dari 2017 sampai 2018.
Kemudian digeser menjadiKepala Staf Korem 172/Praja Wira Yakti Kodam XVII/Cenderawasih dari tahun 2019 sampai 2020. Lalu, dari tahun 2020, ia dipercaya menjadi Danrem 061/Suryakencana hingga sekarang.
Saat masih berdinas di Kopassus, Brigjen Ahmad Fauzi, pernah diterjunkan dalam beberapa operasi militer, seperti terlibat dalam Operasi di Timor Timur pada tahun 1998 dan Operasi Irian Jaya pada tahun 2000. Brigjen Ahmad Fauzi juga sempat ditugaskan ke luar negeri, antara lain ikut dalam misi pasukan perdamaian PBB atau Konga PBB Lebanon pada tahun 2008. Penugasan lainnya, ikut dalam program Counter Terorism di Malaysia tahun 2013 dan Counter Terorism di Chile pada tahun 2013.
Berita Trending
- 1 Warga Jakarta Wajib Tau, Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
- 2 Mantap, Warga Jakarta Kini Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja tanpa Harus Nunggu Hari Ulang Tahun
- 3 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 4 Kemdiktisaintek Luncurkan Hibah Penelitian Transisi Energi Indonesia-Australia
- 5 Brigade Beruang Amankan Pembalak Liar di Suaka Margasatwa Kerumutan
Berita Terkini
-
Tak Perlu Panik! Pemerintah Perkuat Stabilisasi Pangan Ramadhan
-
Stop Insiden Serupa! Menhub Ingatkan Pentingnya Kewaspadaan Risiko di Kereta
-
Ekonomi Biru Kian Cerah! KKP dan Kemnaker Maksimalkan Peluang Lapangan Kerja
-
PSU Pilkada di 24 Daerah Habiskan Rp719 Miliar, Pakar: Cerminan Buruknya Tata Kelola Pemilu di Indonesia
-
Bukan Arab Saudi, Negara Penghasil Kurma Terbesar Dunia Berasal dari Afrika