Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gelar Kongres Nasional III, ASAHI Siap Kawal Ketaatan dan Kepatuhan Hukum di Tanah Air

Foto : Koran Jakarta

ASAHI

A   A   A   Pengaturan Font

Asosiasi Auditor Hukum Indonesia (ASAHI) menyelenggarakan "Launching Buku ASAHI dan Kongres III ASAHI" pada Kamis (7/7). Dalam acara tersebut, buku yang dilaunching berjudul "AUDITOR HUKUM INDONESIA ASAHI MENGAWAL KETAATAN DAN KEPATUHAN HUKUM DI INDONESIA".

Ketua Panitia Pelaksana Kongres Nasional III ASAHI, Harvardy M. Iqbal, S.H., M.H. mengatakan, acara tersebut diikuti berbagai peserta dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) ASAHI se-Indonesia. Adapun turut hadir Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ASAHI.

"Kemudian, untuk kongres nanti jam 2 sampai malam, yang saat ini sudah diikuti oleh para peserta putusan dari DPW (Dewan Pimpinan Wilayah) dan DPC (Dewan Pimpinan Cabang) yang hadir ada 10 DPW itu dari Jakarta, Jawa Barat, Banten, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, NTT, NTB, Bali, Gorontalo, dan Yogyakarta," kata Harvardy, dalam konferensi pers yang digelar di Hotel Ayana Mid Plaza, Jakarta, Kamis (7/7).

"Kemudian, DPC yang hadir Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Sleman," tambahnya.

Presiden ASAHI, Dr. Qomaruddin, SH, MH mengungkapkan, penerbitan buku ASAHI dengan pertimbangan untuk mengenalkan diri auditor hukum bersertifikat dan memiliki kompetensi di bidang audit hukum, independen, dan tidak memihak. Buku tersebut diharapkan dapat menjadi pegangan dan panduan bagi auditor hukum dan para pemangku kepentingan untuk bisa memahami visi, misi, fungsi, dan tugas auditor hukum dalam mengawal ketaatan dan kepatuhan hukum di Indonesia.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top