Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Aksi Lembaga - Koordinasi demi Perwujudan "Bogor Maju

Gandeng Kadin, Pemkot Hadapi Dinamika Ekonomi

Foto : ANTARA/HO-Humas Kadin Kota Bogor

Kadin Kota Bogor menggelar (Rapimkota) Kadin Kota, di Gedung Graha Kadin, Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (29/2).

A   A   A   Pengaturan Font

Dengan demikian, lanjut Almer, diharapkan Rapimkota bisa menghasilkan pemikiran-pemikiran strategis dan sinergi dengan program Pemkot Bogor. "Dengan begitu, tercipta kebijakan-kebijakan dan regulasi yang mendorong pengusaha berperan aktif dalam percepatan pemulihan perekonomian Bogor," jelas Almer.

Pada akhirnya nanti secara tidak langsung akan terwujudnya Kota Bogor Maju. Lebih jauh Almer mengampaikan, Rapimkota ini digelar untuk melakukan koordinasi dan sinkronisasi terhadap berbagai upaya sinergi. Dalam rangka perencanaan dan evaluasi pelaksanaan program kerja bidang-bidang serta pokok-pokok kebijakan Kadin dalam satu tahun.

"Selain membuat program kerja, Rapimkota juga digunakan Dewan Pengurus Kadin Kota Bogor untuk memutuskan langkah-langkah yang tidak dapat diputuskan sendiri. Hasilnya akan dipertanggungjawabkan dalam musyawarah kota," jelasnya.

Kepala Daerah

Sedangkan Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto, juga mengajak jajaran Kadin Bogor bersama Pemkot memikirkan dan mencari solusi berbagai permasalahan Bogor. Menurut Bima Arya, pengendalian inflasi pada tahun lalu tidak lepas dari peran kepala daerah. Mereka didorong menjadi garda terdepan dalam pengawasan, pengendalian, serta kestabilan harga-harga. Demikian juga dengan suplai bahan-bahan pokok.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top