Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sengketa LTS

Filipina Beli 5 Kapal Penjaga Pantai Buatan Jepang

Foto : AFP/Ted ALJIBE

Kapal Penjaga Pantai | Sebuah kapal Penjaga Pantai Filipina yang baru dibeli dari Jepang, sedang merapat di pelabuhan internasional Manila pada 1 Juni 2022 lalu. Pada Jumat (17/5), Kementerian Luar Negeri Filipina menyatakan bahwa Manila akan membeli lagi lima unit  kapal patroli penjaga pantai dari Jepang. 

A   A   A   Pengaturan Font

Saat tekanan Tiongkok di LTS terus meningkat, Filipina segera mengantisipasinya dengan membeli lima unit  kapal patroli penjaga pantai dari Jepang.

MANILA - Filipina telah setuju untuk membeli lima unit kapal patroli penjaga pantai dari Jepang dalam kesepakatan senilai lebih dari 400 juta dollar AS, kata Manila pada Jumat (17/5). Persetujuan itu diambil ketika Filipina menghadapi meningkatnya tekanan Tiongkok di Laut Tiongkok Selatan (LTS).

"Jepang akan meminjamkan Filipina 64,38 miliar yen (413 juta dollar AS) untuk membeli lima unit kapal respons multi-peran sepanjang 97 meter dan membiayai sendiri pembangunan fasilitas pendukung yang diperlukan," kata Kementerian Luar Negeri Filipina dalam sebuah pernyataan.

"(Pembelian) ini akan mendukung Penjaga Pantai Filipina (PCG) dalam meningkatkan kemampuannya dalam operasi maritim khususnya dalam menangani kejahatan transnasional," imbuh kementerian itu.

Tokyo saat ini adalah penyedia bantuan pembangunan luar negeri terbesar bagi Filipina. Sedangkan Penjaga Pantai Filipina saat ini hanya memiliki dua kapal patroli sepanjang 97 meter sebagai bagian dari armada yang dianggap tidak memadai untuk berpatroli di perairan sekitar negara kepulauan yang amat luas tersebut.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top