Daerah Lain Perlu Meniru Ini, BPBD Jadikan Seluruh Kampung di Yogyakarta Tangguh Bencana
Ilustrasi: Peserta tampil saat acara Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) ke-4 bertajuk Wayang Kapi-Kapi di Tugu Pal Putih, Yogyakarta, Senin (7/10/2019).
Foto: ANTARA/Andreas Fitri AtmokoYogyakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Yogyakarta telah menjadikan seluruh kampung di wilayah itu menjadi kampung tangguh bencana (KTB) untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi potensi bencana.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Yogyakarta Nur Hidayat dalam keterangannya di Yogyakarta, Senin, mengatakan pada 2024 telah membentuk 15 KTB rintisan sehingga seluruh kampung di Kota Yogyakarta saat ini telah menjadi KTB.
"Kami juga telah menyelesaikan kegiatan 'review' kepengurusan KTB pembentukan tahun 2016 sampai dengan 2019 sebanyak 40 KTB," ujar dia.
Selain KTB, BPBD Kota Yogyakarta juga membentuk tim siaga bencana sekolah melalui kegiatan satuan pendidikan aman bencana ( SPAB) di delapan sekolah.
"Terdiri dari empat sekolah dasar negeri (SDN), empat sekolah menengah pertama negeri (SMPN). Sehingga sampai tahun ini telah terbentuk tim siaga bencana sekolah SPAB sebanyak 24 sekolah," ujarnya.
Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto mengungkapkan pentingnya fungsi pengurus KTB yang bertanggung jawab pada saat penanggulangan maupun penanganan apabila terjadi bencana.
"Jika tidak ada yang mengurus atau bertanggung jawab, akan sangat sulit untuk melakukan penanganan pada setiap kejadian bencana karena tidak ada yang mengarahkan," katanya.
Sugeng pun meminta seluruh relawan KTB selalu siap menghadapi potensi bencana di Kota Yogyakarta.
Menurut dia, bencana dapat datang kapan saja, akan tetapi dengan kesiapsiagaan seluruh relawan, korban dari kejadian bencana dapat diminimalkan.
"Kita tahu bahwa bencana merupakan sesuatu yang sulit diprediksi. Namun, kita bisa melakukan antisipasi untuk meminimalisir dampak-dampak yang akan timbul dari bencana," kata dia.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
Berita Terkini
- Lima Remaja Diamankan Polisi Saat Hendak Tawuran di Jakarta Barat
- Ini Peringkat 30 Eksportir Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor 3 dari Belakang
- Memiliki Ide Memajukan Jakarta, Rujaks Deklarasi Dukung Ridwan Kamil – Suswono
- Terus Bertambah, Daop 7 Catat 13.489 Tiket Terpesan di Libur Natal dan Tahun Baru 2025
- Hidupkan Pasar Properti, Guangzhou di China Akan Pangkas Pajak Penjualan Rumah Berukuran Besar