Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pencegahan Korupsi | Masyarakat Harus Diinformasikan tentang Rekam Jejak Caleg

Caleg Koruptor Ditampilkan di TPS

Foto : ISTIMEWA

Ilham Saputra, Anggota Komisi Pemilihan Umum.

A   A   A   Pengaturan Font

"Tapi ada peluang juga bagi para pihak yang dirugikan untuk melakukan langkah hukum jika dimungkinkan, tapi kami serahkan pada pihak-pihak yang dirugikan untuk mengkaji hukum dan silakan mengambil langkah yang diperlukan," papar Politikus Partai Golkar tersebut.

Terkait dengan Partai Golkar yang memperoleh daftar teratas Caleg eks koruptor, Ketua DPR mengaku pihaknya tidak tahu dan tidak mengerti mengapa bisa terjadi. Ia pun berujar bahwa pada prinsipnya Partai Golkar tidak pernah memaksa hak dipilih dan memilih warga negara, menurutnya dalam undang-undang tidak melarang hak warga negara untuk masuk partainya, kecuali ada putusan pencabutan hak politik oleh pengadilan. Bamsoet juga memastikan di tingkat pusat tidak ada Caleg yang mantan napi korupsi.

"Kami di DPP kan hanya mengatur untuk yang pusat dan tidak ada sama sekali (Caleg eks koruptor). Namun, mereka di bawah memang tidak bisa," ungkapnya.

Kemudian, Bamsoet tidak khawatir terhadap kemungkinan pengaruh terhadap elektabilitas partai menjelang Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2019. Menurutnya, masyarakat sudah cerdas dalam menentukan pilihan politiknya dan ia pun meyakini bahwa pengumuman Caleg eks koruptor tersebut tidak merugikan partainya. tri/rag/AR-3

Komentar

Komentar
()

Top