Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Persediaan Gas - Ditujukan demi Kesejahteraan Warga

Bekasi Bangun PLTS untuk EBT

Foto : ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan (berdiri tengah) berfoto bersama usai meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya di area kilang LPG PT BBWM, Desa Kedungjaya, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu.

A   A   A   Pengaturan Font

Pada tahap awal ini masih untuk kebutuhan internal. Ke depan akan dikembangkan untuk dipasarkan ke kawasan industri yang memiliki pangsa pasar jauh lebih besar.

BEKASI - PT Bina Bangun Wibawa Mukti (BBWM) yang merupakan BUMDmilik Pemerintah Kabupaten Bekasi meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Pengembangan ini sebagai wujud nyata kesiapan pembangunan energi terbarukan di daerah Bekasi.

Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan, mengatakan PLTS ini merupakan bukti pembangunan di Kabupaten Bekasi telah berjalan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Ini sekaligus mendedikasikan pembangunan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Kemajuan ini kita dedikasikan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bekasi. Tentu penting yang kita bangun bisa diketahui masyarakat. Saya pastikan ini sudah sesuai dengan tujuan," katanya saat meresmikan PLTS di Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu.

Dani menjelaskan pembangunan PLTS merupakan bentuk diversifikasi usaha PT BBWM untuk menambah kapasitas dan produktivitas, sebab ketersediaan energi gas saat ini telah menipis. Dari beberapa alternatif usaha, PLTS dinilai sebagai lini pengembangan bisnis yang tepat karena masih dalam satu rumpun.

"Strategi kita untuk buat bisnis baru, karena bidang minyak dan gas ada kendala ketersediaan yang semakin menipis. PLTS ini masih satu rumpun bisnis yang sama karena ini adalah energi terbarukan," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top