Bekas Jerawat Bikin Minder? Begini Cara Menghilangkannya dengan Alami
Foto: iStock/ Ivan BajicPenampilan menjadi salah satu penunjang untuk seseorang tampil dengan percaya diri, terutama area wajah. Flek hitam, kulit kusam, komedo, dan bekas jerawat lainnya akan sangat mengganggu. Membeli produk kecantikan mungkin saja akan menguras uang jajan kamu, terlebih jika kamu seorang pelajar. Namun jangan khawatir kamu bisa menggunakan bahan alami yang mudah di dapat dan tentunya murah, tapi jika kamu menggunakannya secara rutin tak mustahil semua masalah kulit termasuk bekas jerawat yang membandal akan hilang.
- Lidah Buaya
Menggunakan masker lidah buaya ternyata memberikan banyak manfaat untuk kecantikan lho. Melansir dari halodoc, menurut penelitianThe Journal of Clinical and Aesthetic Dermatologypada 2008, kandungan lidah buaya yang dikenal sebagai aloesin berguna untuk menyamarkan bekas jerawat yang membandel pada kulit wajah. Aloesin akan mengurangi produksi melanin yang berlebihan yang memicu bekas jerawat terlihat lebih gelap. Gunakan lidah buaya secara rutin untuk mendapatkan hasil yang aksimal.
- Air Lemon
Perasan lemon dapat kamu gunakan dengan cara peras dan oleskan secara merata pada kulit. Akan sedikit terasa perih pada kulit yang sensitif, maka lihat kondisi kulit terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Pada air perasanlemon, terdapatkandunganasam alfa-hidroksi alami (AHA) yang mampu menghilangkan flek hitam danbekas jerawat. AHA juga berfungsi mempercepat penyembuhan dan revitalisasi pada kulit. Jika terjadi iritasi terus menerus saat penggunaan air perasan lemon, maka segeran hentikan penggunaan.
- Madu
Untuk mengatasi bekas jerawat bahan alami yang bisa kamu gunakan selanjutnya adalah madu. Melansir dari Heatline, Selain itu madu berfungsi mempercepat menyembuhkan luka pada kulit. Selain itu madu dapat mencerahkan kulit, melembabkan, dan mencegah peradangan kulit lainnya.
- Minyak Kelapa
Mungkin masih banyak yang belum tahu, bahwa minyak kepala memiliki manfaat untuk kecantikan lho. Penggunaan minyak kelapa bisa membantu melembabkan kulit, sehingga kondisi kulit menjadi lebih baik, termasuk dalam menyamarkan bekas jerawat. Kamu bisa mengoleskan minyak kelapa pada beberapa bagian wajah yang terdapat bekas jerawat. Setelah dioleskan merata, kamu hanya perlu mendiamkannya beberapa menit, kemudian bilas dengan air bersih. Gunakan secara rutin dan kamu akan mengetahui khasiatnya.
- Kentang
Bukan hanya lezat untuk cemilan, kentang bisa kamu gunakan untuk menyamarkan bekas jerawat pada wajah. Parut kentang dengan halus, lalu balurkan pada seluruh wajah. Selain itu kentang akan membuat wajah kamu tampah lebih cerah alami. Melansir dari heatline, hal tersebut karena pada kentang terdapat kandungan enzim catecholase.
Redaktur: Fiter Bagus
Penulis: Nanda Rizatul Ulfa
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Garuda Indonesia turunkan harga tiket Jayapura-Jakarta
- 2 Pemeintah Optimistis Jumlah Wisatawan Tahun Ini Melebihi 11,7 Juta Kunjungan
- 3 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
- 4 Permasalahan Pinjol Tak Kunjung Tuntas, Wakil Rakyat Ini Soroti Keseriusan Pemerintah
- 5 Meluas, KPK Geledah Kantor OJK terkait Penyidikan Dugaan Korupsi CSR BI
Berita Terkini
- Hati Hati, Ada Puluhan Titik Rawan Bencana dan Kecelakaan di Jateng
- Malam Tahun Baru, Ada Pemutaran Film di Museum Bahari
- Kaum Ibu Punya Peran Penting Tangani Stunting
- Trump Tunjuk Produser 'The Apprentice', Mark Burnett, sebagai Utusan Khusus untuk Inggris
- Presiden Prabowo Terbitkan Perpres 202/2024 tentang Pembentukan Dewan Pertahanan Nasional