Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bantu Penyerapan Karbon, AAJI Tanam 2000 Bibit Bakau di Kawasan Mangrove PIK Jakarta

Foto : istimewa

Jajaran pengurus AAJI menanam bibit bakau di Kawasan Hutan Mangrove Pantai Indah Kapuk, Jakarta, Sabtu (4/5)

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) bersama dengan 27 perusahaan anggotanya menunjukkan komitmennya terhadap kelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui kegiatan "AAJI Peduli Bumi".

Kegiatan itu diwujudkan dengan menanam 2.000 bibit pohon mangrove di Pantai Indah Kapuk (PIK) dan Pulau Tidung, Jakarta, serta edukasi literasi pengelolaan keuangan bagi penduduk Pulau Tidung.

Ketua Bidang Marketing dan Komunikasi AAJI, Novita Rumngangun menyatakan bahwa kegiatan itu merupakan bagian dari penerapan kebijakan berkelanjutan (ESG) yang dianut industri asuransi jiwa.

AAJI secara konsisten mengkomunikasikan tentang pentingnya penerapan ESG sejak tahun 2023. Melalui kegiatan itu, AAJI dan anggotanya ingin mendukung kelangsungan bisnis jangka panjang dengan menjaga keseimbangan ekosistem dan meningkatkan pengetahuan masyarakat.

Di awal April 2024, AAJI kembali melaksanakan ESG Forum bersama perusahaan anggota. Dari kegiatan tersebut kemudian terbentuk komitmen untuk bersama-sama melaksanakan kegiatan yang memiliki dampak positif terhadap lingkungan, masyarakat, dan para pemangku kepentingan lainnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top