Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Australia Tawarkan Tempat Berlindung Bagi Warga Negara Myanmar

Foto : VoA/Reuters/Andrew Kelly
A   A   A   Pengaturan Font

CANBERRA - Australia menawarkan tempat berlindung yang aman bagi warga negara Myanmar yang saat ini berada di negeri Kanguru tersebut. Seperti dilansir VoA pada Kamis (6/5), Canberra menyatakan rencananya memperpanjang visa sementara mereka sampai mereka aman untuk kembali ke tanah air pasca pengambilalihan pemerintahan oleh militer pada Februari 2021.

Australia didesak untuk memberi tempat berlindung bagi lebih dari 3.300 warga Myanmar di sana. Lebih dari setengahnya adalah mahasiswa dan visa mereka akan diperpanjang.

Banyak dari mahasiswa itu yang menyatakan takut akan dianiaya atau ditangkap jika mereka pulang sementara Myanmar dilanda kerusuhan sipil selama berminggu-minggu setelah militer menggulingkan pemerintahan terpilih dari pemimpin de facto Aung San Suu Kyi.

Namun, belum jelas berapa lama Australia akan memperpanjang visa. Selain itu, belum ada indikator yang jelas untuk menentukan kapan dan kondisi yang seperti apa yang aman bagi warga negara Myanmar itu untuk kembali ke negara asal mereka.

Toe Zaw Latt adalah direktur operasi Suara Demokratik Burma, organisasi media nirlaba. Ia menyambut baik keputusan yang mengizinkan mereka menetap sementara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top